PoncoWarta - Bertempat di ruang rapat dukuh kantor desa Poncosari, Pemerintah Desa poncosari melaksanakan rapat koordinasi bersama dengan KKN UMY Senin (20/01/2020). Ada 10 mahasiswa perwakilan dari masing-masing dusun tmpat KKN.
Pemerintah Desa Poncosari yang di wakili oleh Carik Desa dan Kaur TU&Umum menyampaikan terkait lomba desa yang akan segera dilaksanakan di Desa Poncosari.
Sebagai pembawa acara, Agus Heri Kurniawan,ST selaku Kaur TU&Umum menegaskan kepada KKN UMY bahwa adanya koordinasi ini adalah sebagai langkah mengsinkronkan program KKN dan kegiatan yang direncakan oleh pemerintah Desa Poncosari.
Dalam sambutannya, Sunu Aji Pambuko selaku carik Desa Poncosari menyampaikan terkait lomba desa dan mengharapkan kepada para peserta KKN UMY dapat membantu terkait masalah pendataan kependudukan di Dusun masing-masing KKN.
Tanggapan dari KKN UMY mengatakan bahwa para mahasiswa KKN bersedia untuk membantu pendataan penduduk di masing-masing dusun tempat KKN.(Sumber:Web Desa Poncosari)